- Hindari kamera dari goncangan yang berlebihan. Caranya, antara lain dengan meletakkan kamera di dalam tas khusus dengan pelindung busa di bagian sekelilingnya. Biasanya, tas tersebut juga memiliki sekat-sekat yang bisa dicopot. Hal ini perlu untuk menghindari guncangan yang berlebihan dengan lingkungan luar maupun benturan antar peralatan. Agar kamera tidak lembab, ada baiknya jika Anda meletakkan silica gel pada bagian dalam tas kamera.
- Hindari kontak langsung dengan sinar matahari. Jagalah kamera digital anda jangan sampai terjemur atau terkena sinar matahari secara langsung dan berlebihan. Sebab panas yang tinggidapat merusak bagian-bagian kamera yang terbuat dari plastic dan karet serta komponen elektronik yang lainnya.
- Bersihkan kamera dan lensa. Sebaiknya kamera dibersihkan seminggu sekali atau secara teratur dan berkala. Untuk bagian fisik kamera gunakan lap kering yang bersihdan tak kasar. Sedangkan bagian dalam dan elemen-elemen kecilnya, gunakan blower atau peniup yang banyak dijual ditoko kamera.
- Hindari goresan pada lensa. Untuk menghindari goresan, sebaiknya lensa mempunyai filter ulir yang terpasang permanentdibagian depannya. Filter yang umum menjadi pelindung adalah jenis filter UV (ultraviolet) atau filter skylight. Sedangkan untuk menghindari goresan dibagian belakang lensa usahakan selalu memasang bodycup penutup saat lensa dilepas dari badan kamera.
0 comments for Merawat Kamera Digital